Sikap Seorang Muslim Dalam Menghadapi Bencana
DAFTAR ISI
- Mengapa Musibah Terus Mendera?
- Penyebab Terjadinya Bencana
- Ada Apa Di Balik Gempa?
- Banyak Terjadi Gempa Bumi
- Faedah Bencana
- Sikap Seorang Mukmin Dalam Menghadapi Musibah
- Bagaimana Mengetahui Musibah Itu Hukuman Atau Ujian?
- Amalan Yang Menghilangkan Bencana
- Sabar Saat Tertimpa Bencana Meluruskan Aqidah
- Musibah Itu Hukuman Atau Ujian?
- Nasihat Seputar Gempa Dan Bencana Alam
- Kewajiban Bertaubat Waktu Terkena Musibah
- Enggan Menolong Orang-Orang yang Tertimpa Musibah
- Orang yang Marah Bila Ditimpa Musibah
- Apakah Ada Doa yang Dianjurkan Ketika Terjadi Gempa?
Allah menciptakan berbagai macam musibah dan sakit terkandung hikmah yang tidak kita ketahui ilmunya melainkan Allah semata. Diantara yang Allah beritahukan kepada kita hikmah tersebut adalah :
Bahwa musibah-musibah tersebut adalah sebagai ujian kesabaran orang-orang beriman.
Allah berfirman :
أَمْ حَسِبْتُمْ أَنْ تَدْخُلُوا الْجَنَّةَ وَلَمَّا يَأْتِكُمْ مَثَلُ الَّذِينَ خَلَوْا مِنْ قَبْلِكُمْ ۖ مَسَّتْهُمُ الْبَأْسَاءُ وَالضَّرَّاءُ وَزُلْزِلُوا حَتَّىٰ يَقُولَ الرَّسُولُ وَالَّذِينَ آمَنُوا مَعَهُ مَتَىٰ نَصْرُ اللَّهِ ۗ أَلَا إِنَّ نَصْرَ اللَّهِ قَرِيبٌ
“Apakah kamu mengira bahwa kamu akan masuk surga, padahal belum datang kepadamu (cobaan) sebagaimana halnya orang-orang terdahulu sebelum kamu? Mereka ditimpa oleh malapetaka dan kesengsaraan, serta digoncangkan (dengan bermacam-macam cobaan) sehingga berkatalah Rasul dan orang-orang yang beriman bersamanya: “Bilakah datangnya pertolongan Allah?” Ingatlah, sesungguhnya pertolongan Allah itu amat dekat “.[Al-Baqarah/2 : 214]
Sebagai bukti akan lemahnya manusia dan perasaan membutuhkan kepada Tuhan-Nya. Dan tidak ada kemenangan kecuali dengan merasa membutuhkan diri kepada Tuhan-Nya
- Home
- /
- A1. Headline Almanhaj
- /
- Sikap Seorang Muslim Dalam...